
Walaupun tidak membahayakan, jerawat merupakan musuh kulit nomor satu yang sangat menjengkelkan & mengganggu penampilan Anda. Sementara menurut penelitian, wanita lebih rentan terhadap jerawat dibandingkan pria karena adanya factor hormonal. Saatnya untuk mengenal dan menangani secara tuntas jerawat batu dengan benar sebelum menjadi parah.
1. Jangan memencet jerawat batu, baik dengan tangan, tisu maupun alat lainnya. Jerawat batu tidak memiliki pori dan letaknya di dalam. Usaha memencet sendiri akan menimbulkan peradangan.
2. Tidak disarankan melakukan facial, karena facial tidak akan menghilangkan jerawat batu namun justru akan memperparah.
3. Bila kulit Anda termasuk rentan terhadap jerawat, hindari pemakaian kosmetik berbahan dasar minyak, karena kosmetik jenis ini bersifat menutup permukaan kulit. Gunakan kosmetik berbahan dasar air (biasanya mencantumkan label “Water based”) dan pastikan terdapat tulisan “non-comedogenic” artinya tidak mengandung bahan yang memicu terbentuknya komedo.
4. Kenakan tabir surya SPF20 dalam bentuk lotion. Teksturnya lebih ringan di kulit berjerawat dan bisa mencegah jerawat batu kambuh sekaligus mengobati bekas jerawat yang menghitam.
5. Kurangi aktifitas atau berolahraga di udara panas, begitu pula dengan sauna dan steam yang akan merangsang dan memacu kelenjar keringat berproduksi lebih banyak.
6. Kurangi makanan pedas, tinggi lemak dan karbohidrat.
Source: Majalah Femina No.12/XXXVI. 20-26 Maret 2008
1. Jangan memencet jerawat batu, baik dengan tangan, tisu maupun alat lainnya. Jerawat batu tidak memiliki pori dan letaknya di dalam. Usaha memencet sendiri akan menimbulkan peradangan.
2. Tidak disarankan melakukan facial, karena facial tidak akan menghilangkan jerawat batu namun justru akan memperparah.
3. Bila kulit Anda termasuk rentan terhadap jerawat, hindari pemakaian kosmetik berbahan dasar minyak, karena kosmetik jenis ini bersifat menutup permukaan kulit. Gunakan kosmetik berbahan dasar air (biasanya mencantumkan label “Water based”) dan pastikan terdapat tulisan “non-comedogenic” artinya tidak mengandung bahan yang memicu terbentuknya komedo.
4. Kenakan tabir surya SPF20 dalam bentuk lotion. Teksturnya lebih ringan di kulit berjerawat dan bisa mencegah jerawat batu kambuh sekaligus mengobati bekas jerawat yang menghitam.
5. Kurangi aktifitas atau berolahraga di udara panas, begitu pula dengan sauna dan steam yang akan merangsang dan memacu kelenjar keringat berproduksi lebih banyak.
6. Kurangi makanan pedas, tinggi lemak dan karbohidrat.
Source: Majalah Femina No.12/XXXVI. 20-26 Maret 2008
Picture: auaffreepress.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar